SUMBER AGUNG | KAB. PRINGSEWU – Program pengendalian penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD) di tingkat Pekon di wilayah kerja Kecamatan Ambarawa Kabupaten Pringsewu, terus ditingkatkan. Khususnya di Pekon Sumber Agung di adakan Gerakan Bersama Pemberantasan Sarang Nyamuk (Gebrak PSN).
Terkait jadwal kegiatan Gebrak PSN di Pekon Sumber Agung, pada hari Rabu (24/11/2021). Kegiatan yang dimulai pukul 08.00 WIB dipantau langsung oleh Tim yang dibawahi oleh Bapak Sagiman selaku Kepala UPT Puskesmas Ambarawa.
Dalam pengendalian penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD), peran serta masyarakat untuk menekan kasus ini sangat menentukan. Oleh karenanya, program Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN) melalui Gebrak PSN perlu terus dilakukan secara berkelanjutan sepanjang tahun, terlebih lagi pada musim penghujan. Secara umum, masyarakat bisa melakukan pengendalian penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD) dengan cara 3 M, yaitu :
- Menguras atau membersihkan tempat yang sering dijadikan tempat penampungan air seperti bak mandi, ember air, tempat penampungan air minum, penampung air lemari es dan lain-lain.
- Menutup, yaitu menutup rapat-rapat tempat-tempat penampungan air seperti drum, kendi, toren air, dan lain sebagainya.
- Memanfaatkan kembali atau mendaur ulang barang bekas yang memiliki potensi untuk jadi tempat perkembangbiakan nyamuk penular Demam Berdarah.
Kirim Komentar